Sabtu, 13 Maret 2010




Nopember 2008 lalu, atau sekitar hampir dua tahun lalu, blog ini saya bikin setelah tertarik pada sebuah buku yang mengulas bagaimana membuat blog sendiri. Eh, kebetulan beberapa hari kemudian digelar PESTA BLOGER 2008 di gedung BPPT Jl Jenderal Soedirman, Jakarta.

Saya betul-betul hanyut dan menulis segala macam unek-unek saya di blog baru ini. Tapi begitu saya akan buka kembali, ya ampun, gagal terus dan gagal terus (blognya ngambek atau saya lupa bagaimana membuka hasil postingan?, namanya juga lupa). Putus asa, akhirnya saya lupakan saja blog itu sampai kemudian digelar kembali PESTA BLOGER 2009, di Gedung Smesco, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Sungguh, saya sudah berusaha konsultasi kesana-sini, terutama ke blogger senior seperti NDORO KAKUNG, NONDITA, ENDA NASUTION, tapi tetap gak bisa JUGA MEMBUKA BLOG YANG TERLANJUR SUDAH "TERKUNCI RAPAT" SELAMA 2 TAHUN.

Sampai suatu hari, awal Maret 2010 (2 tahun kemudian) Pengurus RW di perumahan saya Wisma Jaya di Kota Bekasi -- namanya Pak Ahmad Hudan, trims pak Hudan yang kebetulan mengerti IT -- meminta saya selaku Ketua Seksi Humas & Dokumentasi untuk mengisi blog RW kami (keren gak? RW punya blog sendiri).

Pucuk di cinta ulam tiba, pikir saya, sekalian saya belajar lagi membuat blog. Blog saya yang dulu sudah "al-marhum" saya kubur dan bangkitkan lagi dengan blog baru walau nama lama hehe.....ini dia uji cobanya, Sabtu 13 Maret 2010 mulai hadir lagi sebagai "penampakan' setelah "terkubur" selama hampir lebih dari 2 tahun.

Halo semuanya...saya datang lagi nih, ajaklah saya bergabung, dan mampirlah di blog saya, sambil kita ngopi-ngopi dan nge-teh........wassalam.

0 komentar:

Posting Komentar